4 Okt 2014

[Review] Inpirasi dan Solusi Hebat SGQ Yatim Mandiri

Mungkin sebelumnya saya secara pribadi tidak begitu memahami apa sih dengan "Super Gizi Qurban".  Namun setelah mendengar informasi seksama dari blogger senior bernama mbak Nunu El Faza yang piawai sebagai seorang penulis dan blogger handal ini juga merupakan alumni MEC, salah satu program Yatim Mandiri.  Dimana lembaga non profit ini khusus memberikan perhatian terhadap anak-anak Yatim.
Maka saya segera menelusuri di alamat website Yatim Mandiri yang berhubungan dengan program Super Gizi Qurban (SGQ). Nah berikut ulasan singkat dari review saya mengenai SGQ Yatim Mandiri.

Super Gizi Qurban
Menurut saya SGQ Yatim Mandiri ini seperti terobosan baru jaman sekarang dalam menyalurkan daging kurban. Cara yang dilakukan pun juga tidak bertentangan dengan kaidah ajaran Islam. Sehingga tidak menjadi persoalan daging kurban tetap bisa didistribusi  ke berbagai pelosok daerah yang sangat memerlukan dengan daya tahan relatif lama.
Merunut tinjauan syar'i , sebagaimana yang terdapat dalam hadist Rasullulah SAW, dari Aisyah RA bersabda
Dahulu kami biasa mengasinkan (mengawetkan) daging udhiyyah daging (qurban) sehingga kami bawa ke Madinah, tiba-tiba Nabi SAW berfirman :"Janganlah kalian menghabiskan daging udhiyyah hanya dalam waktu 3 hari saja". (HR. Bukhori-Muslim).
Secara garis besar program SGQ dari Yatim Mandiri  ini adalah agar daging-daging qurban bisa tepat sasaran dan memiliki sejumlah manfaat yang bisa dinikmati. SGQ Yatim Mandiri menjadi inspirasi dan solusi terkini dalam pendistribusian daging kurban mengingat sasaran utamanya adalah anak-anak yatim. Suatu keuntungan besar juga karena Yatim Mandiri telah menyempurnakan daging qurban tersebut dalam olahan sosis sekaligus dikemas dalam kaleng. Bisa dipastikan SGQ aman dikonsumi tanpa campuran bahan pengawet, dan bisa bertahan hingga 2 tahun.
Senyum Bahagia Anak-Anak Yatim 
Diharapkan melalui konsep dan kegiatan peduli terhadap anak yatim dan dhuafa dimana pun berada dapat membantu peningkatan gizi dan keseimbangan kesehatan terus terjaga dengan baik. Sehingga nantinya bisa tumbuh berkembang menjadi anak yang sehat dan berakhalak mulia.

SGQ-Inspirasi Hebat
Mengapa saya katakan demikian bahwa SGQ merupakan inspirasi hebat ? Karena memberikan informasi bagus sekaligus pengetahuan baru bagi saya yang awam bagaimana melakukan qurban secara praktis namun masih memperhatikan kemaslahatan utama, seperti halnya upaya (solusi) dari Yatim Mandiri yang memberikan kesempatan beribadah salah satunyanya dengan "Cara Berqurban".

Terdapat pilihan PAKET QURBAN , sebagai berikut :
  • 1 ekor sapi sebesar Rp. 12.600.000,-
  • 1 ekor kambing sebesar Rp 1.800.00,-

Nah, tunggu apalagi mumpung sekarang masih terbuka kesempatan luas berqurban dengan cara praktis, higinies, sesuai  dengan syariah di Yatim Mandiri.  Atau bisa juga lewat transfer dana  ke rekening

Bank Mandiri : 140 000 311 7703
Sungguh kebahagiaan tersendiri bisa berbagi dengan sesama yang memang membutuhkan. Jadikan inspirasi hebat ini sebagai berkah pahala dunia. Selamat hari Idul Adha bagi umat Muslim sedunia :)

Sumber diambil dari :
http://wakafuangyatimmandiri.blogspot.com/2013/08/super-gizi-qurban-1434-h.html



4 komentar:

  1. Belajar cara ngereview dari blogger senior mbak christanty aah.. :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aiih mbak Sarah saya mah biasa-biasa aja. Mualasnya minta ampyuuun :)
      Ikutan semangatnya mba Sarah yang cetaaar membahana yuuk :)

      Hapus
  2. Woow, ini reviewnya detail, nggak kaya punya aku, hehe
    Makasih ya, ini review bloger senior, bener kata mba sarah
    salam selalu

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haduuh bunda, ndalemm blogger biasa aje :d mari belajar bersama-sama dan saling menyemangati yaa (h)

      Hapus

Terimakasih sudah mampir dan berkomentar, insyaalah saya akan berkunjung balik. Sukses selalu :)